Top 20 fashion brand “terpanas” dunia periode kuartal empat (Q4) 2021 kembali dipegang Balenciaga.

 

Bandungklik – Lyst—platform belanja mode terkenal yang digunakan lebih dari 160 juta orang setahun, baru-baru ini merilis top 20 merek busana dunia. Lyst Index Q4 2021 sekali lagi menobatkan Balenciaga sebagai merek fashion terpanas di dunia. Dalam laporan platform kuartal sebelumnya, brand asal Prancis tersebut menempati posisi teratas.

Balenciaga mengejutkan dunia dengan peluncuran Met Gala Demna dan kolaborasi The Simpsons untuk musim semi/ musim panas 2022.

Dengan peluncuran video bergaya VHS musim gugur/ musim dingin 2022 untuk koleksinya, Balenciaga terus menjadi yang terdepan dalam dunia mode. Selain itu, tas Neoklasik Balenciaga, edisi ulang dari gaya klasiknya, terdaftar sebagai produk wanita terpanas teratas.

Rumus Lyst

Produk “terpanas” dari merek-merek fashion tersebut didapat dari berbagai aspek. Praktiknya, rumus di balik The Lyst Index memperhitungkan perilaku pembelanja termasuk tingkat konversi penjualan.

Ini juga termasuk data pencarian Google dan sebutan media seosial di seluruh dunia selama periode tiga bulan. Jutaan orang menelusuri, menemukan, dan membeli barang dari 17 ribu merek dan toko lewat platform ini.

Dari daftar 20 teratas, hanya Miu Miu yang muka baru. Sebelumnya brand ini berada di peringkat 24 alias naik 4 tingkat ke posisi 20.

Berikut daftar top 20 fashion brand kuartal empat 2021 versi Lyst selengkapnya:

Peringkat

Brand

Q3 2021

 

Peringkat

Brand

Q3 2021

1

Balenciaga

1

11

Valentino

13

2

Gucci

2

12

Burberry

12

3

Prada

4

13

Nike

6

4

Louis Vuitton

5

14

Loewe

15

5

Moncler

11

15

Alexander Mcqueen

16

6

Dior

3

16

Jacquemus

19

7

Fendi

9

17

Balmain

18

8

Saint Laurent

10

18

Dolce & Gabbana

20

9

Versace

8

19

Givenchy

17

10

Bottega Veneta

7

20

Miu Miu

24

*

Silakan baca: 

Top 20 Fashion Brand Q3 2021, Balenciaga Geser Gucci

Top 10 Fashion Brands Prancis, yang Mana Favorit Anda?