BandungKlik – Komunitas Institut Drawing Bandung (IDB) menggelar aksi “tak biasa” di Rumah Pemotongan Hewan (RPH), di Jalan Arjuna 45, Kota Bandung. Aksi tersebut berupa menggambar objek-objek menarik di gedung heritage RPH.

Komunitas yang merupakan kumpulan alumni Seni Rupa ITB dan perguruan tinggi lainnya ini, menggelar aksinya itu pada Senin, 24 Januari 2022. Kegiatan mereka itu, biasa disebut Plen Air yang rutin dilakukan di berbagai tempat.

Seperti pada Desember 2021 lalu, IDB eksis di peringatan seabad Gedong Tjai Tjibadak 1921 di kawasan Ledeng. Mereka melakukannya karena ketertarikan kepada gedung dan kawasan bernilai heritage. Serta konservasi lingkungan hidup yang tinggi dan perlu dilestarikan.

Begitu pula saat di gedung RPH yang merupakan UPT Dinas Ketahanan Pangan & Pertanian (DKPP) Kota Bandung. Di atas lahan sekira 3 ha ini berdiri kantor DKPP, selebihnya sebagai lahan percontohan urban farming. Dengan programnya, yaitu  “Buruan SAE” yang rupanya  sudah dikenal ke mancanegara.

Sambutan Hangat

Kunjungan spontan Institut Drawing Bandung ke RPH ini pun diterima langsung Kepala DKPP Kota Bandung, Gin Gin Ginanjar.

“Kami menyambut baik kunjungan IDB atas perhatiannya terhadap nilai heritage di gedung ini. Dan ketertarikannya kepada program Buruan SAE yang juga  perlu dilestarikan,” tutur Gin Gin saat berbincang dengan komunitas IDB di halaman RPH.

Aksi menggambar Institut Drawing Bandung
Para seniman IDB sedang melukis Kepala DKPP Gin Gin Ginanjar.

Gin Gin Ginanjar juga menuturkan, dengan ditetapkannya gedung ini sebagai bangunan cagar budaya, pihaknya juga ingin menjadikannya nilai tambah bagi DKPP Kota Bandung.

“Kawasan ini bisa juga digunakan sebagai ruang publik untuk berkreasi dan berkolaborasi dalam melayani masyarakat. Sebelum terkendala pandemi, DKPP juga sebulan sekali gelar kegiatan rutin yang disebut Bandung Agri Market,” ujarnya.

Silakan baca: Napak Tilas 100 Tahun Gedong Tjai Tjibadak Bandung

Menurutnya, saat ini pun DKPP Kota Bandung telah dan tengah berkolaborasi berbagai pihak. Terutama yang keahliannya berkenaan dengan kelestarian bangunan cagar budaya.

 

 

Klik halaman berikutnya