BandungKlik – Keindahan arsitektur masjid berikut ini memang tak terbantahkan, termasuk hasil dokumentasi foto refleksinya yang memukau. Praktiknya, foto refleksi masjid kerap menghadirkan nuansa yang berbeda karena estetika yang melekat pada objek dan lingkungannya.

Dalam perkembangannya, foto refleksi yang salah satunya bisa dari pantulan air, semakin banyak peminatnya karena punya nilai tersendiri. Terlebih, kemajuan teknologi kamera terus bertambah canggih sehingga memudahkan orang untuk memotret lebih baik lagi.

Berikut hasil foto refleksi empat masjid terkenal di dunia, diambil dari beberapa sumber.

1. Masjid Grand Sheikh Zayed

Masjid Grand Sheikh Zayed dibangun pada 1996 dengan 82 kubah dan 4 menara. Mengusung gaya arsitektur Timur Tengah, dinding masjid ini didominasi warna putih cerah yang menawan.

Lokasi:

Abu Dhabi, Uni Emirat Arab

2. Masjid Bolgar

Inilah salah satu masjid dengan arsitektur terindah di Rusia. Masjid Bolgar juga dikenal dengan nama White Mosque berkat marmer putihnya yang estetis yang melapisi seluruh permukaan masjid.

Lokasi:

Bolgar –  Tatarstan, Rusia

3. Masjid Omar Ali Saifuddien

Memadukan arsitektur Mughal dengan gaya Italia, Masjid Omar Ali Saifuddien mendominasi panorama ibu kota Brunei. Salah satu masjid paling mengagumkan di Asia Pasifik ini dibangun di atas laguna di tepi sungai.

Lokasi:

Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam

4. Masjid Yeni Valide

Masjid yang dibangun pada abad ke-18 ini punya dua menara dan empat kubah berbentuk setengah bola. Dekorasi interiornya terdiri atas ukiran batu yang rumit dengan motif bunga dan ubin dengan motif bunga berulang.

Lokasi:

Istanbul, Turki*

Silakan baca:

Masjid Al Haram, Sekelumit Sejarah dan Ibadah Haji