BandungKlik – Kota Subulussalam di Provinsi Aceh memiliki bentangan hutan mencapai 34.630 hektar. Hingga tak heran jika daerah ini kaya akan keanekaragaman hayati dan objek wisata alamnya. Salah satu objek wisatanya yang sedang digandrungi yakni Air Terjun Silelangit.
Air Terjun Silelangit (Silangit-langit) merupakan satu dari sekian banyak air terjun di kota yang berbatasan langsung dengan Sumut ini. Belakangan ini, Kota Subulussalam mendapat julukan sebagai Kota 1001 Air Terjun dari penjelajah yang sudah berkeliling wilayah tersebut.
Hal ini terbukti dari 5 kecamatan yang ada di Kota Subulussalam, tiga kecamatan memlilki sejumlah pesona air terjun yang tersebar di sejumlah lokasi. Bahkan ada yang satu lokasi memiliki air terjun berdampingan dalam radius 100 meter.
Destinasi Air Terjun Silangit-langit sendiri berada di Desa Singgersing, Kecamatan Sultan Daulat. Air terjun ini menyuguhkan panorama dengan pesona alami nan asri yang patut dijelajahi.
Keunikannya, air terjun ini jernih dengan kontur bertingkat-tingkat. Dihiasi pepohonan yang menjulang ke langit, dahan-dahan yang rindang, daun-daun rimbun yang tampak menaungi. Semakin melengkapi suasana asri, sejuk, dan alami.
Silakan baca: Curug Ciherang Bogor, Berair Bening dan Menyegarkan
Untuk menuju destinasi ekowisata Air Terjun Silelangit bisa menggunakan transportasi darat dengan jarak tempuh sekitar 23 km dari dari pusat kota Subulussalam. Dari pusat kota, perjalanan diarahkan menuju dermaga perahu di pinggir lintas jalan nasional Desa Singgersing.
Kemudian perjalanan dilanjutkan dengan perahu motor atau perahu tradisional yang biasa disebut robin oleh warga sekitar. Perahu itu akan mengarungi Sungai Lae Raso yang merupakan akses satu-satunya untuk mencapai air terjun tersebut.
Namun para wisatawan tak perlu khawatir, sebab perjalanan akan dipandu sang kapten perahu. Perahunya berkapasitas 5 sampai 6 orang penumpang dengan tarif 300 ribu rupiah untuk jasa penyewaan selama seharian.
Selama perjalanan di atas perahu, wisatawan akan disuguhkan pemandangan pinggir sungai yang indah memanjakan mata. Dengan keasrian hutan tropis alami dan rimbunnya dedaunan.
Berkunjung ke Air Terjun Silelangit pun harus membawa perbekalan logistik yang cukup karena di sana belum tersedia fasilitas penunjang wisata. Ekowisata ini memang masih alam bebas yang begitu alami dan terbilang masih baru.
Namun bagi wisatawan yang memiliki hobi berkemah dan berkegiatan di alam terbuka, bisa melakukan hal tersebut di lokasi air terjun. Kondisi hutan di sekitar lokasi air terjun tersebut cukup aman untuk bermalam.
Silakan baca: 7 Destinasi Wisata di Aceh Raih Anugerah Pesona Indonesia
Berbekal keindahan yang natural itulah, Air Terjun Silelangit Subulussalam masuk sebagai salah satu nominasi dari 12 nominasi lainnya pada ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Award 2021, untuk kategori Destinasi Baru.*